Mau Usaha Sticker? Cari Tahu Fungsi & Jenis Sticker Dulu Yuk!

Ilustrasi Jenis-Jenis Sticker.

Sebelum memulai usaha sticker, penting terlebih dahulu untuk memahami lebih dalam mengenai sticker itu sendiri.

Hal paling mendasar yang perlu diketahui adalah fungsi dan jenis sticker yang beredar di pasaran.

Ini penting untuk dipahami agar Anda bisa menyesuaikan produk sticker yang akan dibuat dengan kebutuhan pasar dan konsumen.

Selain itu dengan memahami fungsi dan jenis sticker, Anda juga bisa menyusun perencanaan biaya produksi dan penetapan harga jual sticker yang kompetitif.

Fungsi Sticker dalam Bisnis Secara Umum

Pada dasarnya sticker memiliki berbagai macam fungsi dalam mendukung kegiatan usaha. Namun secara garis besar, terdapat 4 fungsi sticker yang dapat dijadikan sebagai acuan.

Berikut ini fungsi sticker dalam usaha secara umum:

  1. Alat Promosi
  2. Branding
  3. Call To Action
  4. Informasi Produk

1. Alat Promosi

Ilustrasi Sticker Sebagai Alat Promosi Di Mobil.
Sticker berperan sebagai alat promosi yang efektif untuk meningkatkan visibilitas brand.

Secara umum, sticker dapat berfungsi sebagai alat promosi sebuah produk yang dijual.

Sticker bisa memberikan visibilitas brand agar meningkat karena sticker dapat diaplikasikan berbagai tempat seperti mobil, jendela toko, dinding dan lainnya.

Selain itu, saat membeli produk, terkadang ada sticker yang diselipkan dalam paket pembelian.

Sticker yang diberikan biasanya sticker bertuliskan brand produk atau nama toko yang menjual produk tersebut.

Tujuannya agar ketika seseorang mendapatkan sticker yang bagus, orang cenderung terdorong untuk menempelkannya di tempat yang disukai.

Namun, hal ini bisa terjadi jika sticker yang dibuat bagus dan menarik. Maka dari itu, Anda bisa menggunakan jasa desain grafis yang profesional.

2. Branding

Ilustrasi Sticker Sebagai Branding Di Kemasan Produk.
Sticker tidak hanya untuk promosi, tapi juga memperkuat identitas brand melalui desain yang menarik dan konsisten. Sumber: Infinity Label.

Selain untuk promosi, sticker juga sering dimanfaatkan sebagai branding sebuah produk. Fungsi branding ini juga paling banyak dimanfaatkan oleh pelaku usaha.

Dengan desain yang menarik dan konsisten, sticker dapat menjadi media untuk memperkenalkan dan menguatkan identitas brand kepada konsumen.

Sticker yang dipasang pada tempat strategis, seperti mobil, toko, peralatan dan lainnya akan terus meningkatkan awareness orang tentang brand tersebut.

Desain sticker yang eye catching dan unik juga dapat membantu brand untuk lebih menonjol dan mudah diingat.

3. Call To Action

Ilustrasi Sticker Dengan Tulisan Diskon 50%.
Sticker dengan call to action jelas dapat mendorong pelanggan untuk mengambil tindakan, seperti kunjungi toko atau website.

Sticker dapat berfungsi sebagai call to action dalam usaha, mengajak calon pelanggan untuk melakukan tindakan tertentu.

Tidak semua sticker usaha hanya bertuliskan brand atau gambar saja. Beberapa sticker justru sengaja dibuat lebih provokatif dengan menyelipkan kata-kata persuasif.

Dengan desain yang menarik perhatian dan teks yang persuasif, sticker dapat mendorong seseorang untuk mengunjungi toko, website atau bahkan membeli produk tersebut.

Contohnya seperti “diskon 50%” atau “beli 2 gratis 1”.

Sticker dengan call to action yang jelas dan terlihat dapat menjadi penarik perhatian yang efektif, mendorong calon pelanggan untuk bereaksi dan mengambil tindakan.

Disarankan sticker diletakkan pada tempat strategis seperti mobil, jendela toko dan lainnya, sehingga semakin banyak orang yang memiliki brand awareness terhadap produk terbuat.

4. Informasi Produk

Ilustrasi Sticker Dengan Informasi Produk Didalamnya.
Sticker memberikan informasi singkat tentang produk dan promosi, mempermudah konsumen dalam memahami penawaran yang tersedia. Sumber: India Mart.

Sticker juga bisa memberikan informasi singkat tentang produk, jasa, atau promosi yang sedang berlangsung seperti di brosur toko, nomor telepon dan lainnya.

Misalnya, sticker dapat digunakan untuk memberikan detail spesifik produk, fitur utama, harga atau potongan khusus yang sedang berlangsung.

Informasi ini dapat disajikan secara ringkas dan menarik, sehingga mudah dipahami oleh calon konsumen yang melihatnya.

Sticker yang menampilkan informasi relevan dan terkini dapat meningkatkan kesadaran konsumen, mempromosikan produk baru, dan mendorong minat beli secara efektif.

Jenis-Jenis Sticker untuk Usaha Anda

Sticker hadir dalam berbagai jenis yang dapat disesuaikan dengan usaha yang akan Anda buat.

Dengan banyaknya pilihan yang tersedia, Anda dapat memilih jenis sticker yang paling tepat untuk mendukung usaha Anda.

Berikut ini jenis-jenis sticker yang dapat Anda pertimbangkan untuk usaha Anda:

  1. Sticker HVS
  2. Sticker Vinyl
  3. Sticker Chromo/Kromo
  4. Sticker Foil
  5. Sticker Bontax
  6. Sticker Yupo
  7. Sticker Polypropylene (Putih/Jernih)
  8. Sticker Polyester
  9. Sticker Chrome
  10. Sticker Oracal
  11. Sticker One Way Vision
  12. Sticker Scotchlite Reflektif
  13. Sticker Kraft
  14. Sticker Fosfor (Glow In The Dark)
  15. Sticker Metalize

1. Sticker HVS

Ilustrasi Sticker Hvs.
Sticker HVS sering digunakan untuk souvenir dan label pengiriman, namun kurang cocok untuk kemasan makanan atau minuman basah. Sumber: Ali Express.

Sticker HVS adalah sticker yang terbuat dari bahan dasar kertas HVS. Sticker ini memiliki permukaan yang halus dan berkilau, sehingga memberikan tampilan yang menarik.

Sticker HVS terbilang populer di kalangan para pelaku usaha kecil hingga menengah. Karena dari segi harga, sticker ini bisa dikatakan tergolong murah.

Sticker HVS sendiri memiliki ciri-ciri yang cukup signifikan. Berikut ini ciri-ciri dari sticker HVS:

  • Bagian belakang umumnya kuning
  • Sedangkan, bagian depan persis seperti kertas HVS
  • Sticker HVS memiliki daya tahan rekat yang terbatas
  • Pada bagian lemnya mudah mengelupas
  • Sticker HVS tidak begitu tahan terhadap air
  • Sticker ini juga tidak bisa ditambahkan laminating karena pori-pori kertasnya besar

Kebanyakan perusahaan menggunakan sticker dari kertas HVS ini untuk souvenir saja karena daya rekatnya yang tidak terlalu kuat.

Selain untuk souvenir, sticker HVS biasanya juga digunakan untuk label pengiriman barang atau label kemasan.

Seperti kemasan bubuk kopi, makanan kering, atau kegiatan indoor seperti seminar, bingkisan ulang tahun anak atau sejenisnya.

Sticker HVS tidak dianjurkan untuk kemasan minuman atau makanan basah.

2. Sticker Vinyl

Ilustrasi Sticker Vinyl.
Sticker vinyl pilihan populer dengan kekuatan, ketahanan cuaca, dan kualitas cetak yang optimal. Sumber: Online Print.

Sticker vinyl adalah jenis sticker yang terbuat dari bahan plastik lentur yang disebut PVC atau vinil sintetis.

Menggunakan bahan vinyl membuat sticker menjadi lebih tahan lama, memiliki warna yang cerah dan terlihat lebih berkualitas.

Sticker vinyl mudah dicetak dengan berbagai teknik seperti digital printing atau cutting. Berikut merupakan ciri-ciri dari sticker vinyl:

  • Berbahan dasar PVC atau vinil sintetis
  • Permukaannya yang glossy atau doff
  • Lentur, kuat dan tidak mudah robek
  • Tahan terhadap berbagai cuaca
  • Tidak meninggalkan bekas tempel saat dilepas

Beberapa produk yang menggunakan sticker vinyl seperti label kemasan, sticker pelapis permukaan kaca, decal pada mobil atau motor, sticker souvenir, alternatif sablon kaos dan lainnya.

Sticker ini juga cocok untuk penggunaan di outdoor karena daya tahannya terhadap cuaca, sehingga tidak akan merusak kualitas, contohnya seperti sticker untuk plang.

Sticker vinyl menjadi pilihan populer untuk berbagai aplikasi baik di dalam maupun luar ruangan.

Apabila Anda ingin menggunakan sticker vinyl untuk produk Anda, Laysander menyediakan sticker vinyl dengan brand Ritrama dan Nevaro.

3. Sticker Chromo/Kromo

Ilustrasi Sticker Kromo.
Sticker kromo ekonomis dan efektif dalam mempromosikan brand atau produk, cocok untuk berbagai keperluan usaha dan acara. Sumber: Tokopedia.

Selain sticker HVS, sticker kromo juga menjadi pilihan populer di pasar usaha sticker. Permintaannya cukup tinggi dan biasanya digunakan oleh pelaku usaha, aktivis maupun masyarakat umum.

Sticker kromo dibuat dari bahan kertas yang memiliki daya tahan lebih baik dibandingkan sticker HVS. Namun, sticker ini akan meninggalkan bekas saat dicabut.

Meskipun harganya relatif murah dibandingkan beberapa jenis sticker lainnya, sticker kromo tetap efektif dalam mempromosikan brand atau produk.

Berikut ini beberapa ciri-ciri sticker kromo:

  • Bagian belakang umumnya berwarna kuning
  • Bagian depan memiliki tampilan sedikit glossy
  • Permukaan sticker agak licin seperti art paper
  • Jika terkena air, warna dan gambar akan cepat luntur

Sticker yang terbuat dari bahan kertas kromo cocok digunakan untuk label kemasan makanan, kebutuhan seminar, hingga sticker untuk pilkada atau acara perusahaan lainnya.

Namun, sticker kromo kurang tepat digunakan di luar ruangan karena bahannya yang mudah luntur jika terkena air.

Bagi Anda yang tertarik untuk membuka usaha sticker rumahan, sticker kromo bisa menjadi alternatif dari sticker vinyl.

4. Sticker Foil

Ilustrasi Sticker Foil.
Sticker foil memberikan kesan mewah dan eksklusif untuk produk berkualitas tinggi serta dekorasi interior yang elegan. Sumber: Master Packaging.

Sticker foil merupakan jenis sticker yang memberikan kesan mewah dan elegan.

Meskipun fungsinya sama seperti sticker jenis lain, namun sticker ini memiliki ciri khas unik.

Sticker foil terbuat dari bahan aluminium foil yang berwarna emas atau perak, sehingga dapat menciptakan kesan mewah dan dapat meningkatkan nilai produk yang dijual.

Berikut adalah ciri-ciri sticker foil:

  • Berwarna emas atau perak
  • Berbentuk tipis namun kuat dan tahan lama
  • Tidak berbau dan tahan air
  • Perekat sticker terpisah dari kertas sticker
  • Perlu mengaplikasikan lem terlebih dahulu sebelum menempelkannya

Produk-produk berkualitas tinggi dan mahal sering menggunakan sticker foil sebagai label, karena dapat meningkat kesan elegan dan eksklusif.

Sticker foil juga sering digunakan sebagai alternatif dekorasi pada kaos atau benda lainnya.

Selain itu, sticker foil biasa digunakan sebagai hiasan pada bangunan, seperti seperti kubah masjid, tembok, daun pintu, plafon, genteng, gypsum, ukiran kayu, hiasan kaligrafi dan lainnya.

Aplikasi sticker foil dapat memberikan aksen warna keemasan yang menarik.

Bagi Anda yang ingin meraih keuntungan besar dari usaha sticker rumahan, sebaiknya menyediakan jenis sticker foil.

Karena tidak menutup kemungkinan, dengan kesan mewahnya sticker foil berpotensi menarik perhatian brand-brand berkelas tinggi sehingga bisa memperluas peluang usaha Anda.

5. Sticker Bontax

Ilustrasi Sticker Bontax.
Sticker bontax pilihan populer dengan daya tahan yang tinggi, cocok untuk label kemasan produk. Sumber: Masbro Printing.

Sticker bontax memiliki karakteristik yang mirip seperti kertas HVS, tapi memiliki daya tahan yang jauh lebih baik.

Banyak usaha sticker rumahan yang menggunakan sticker bontax karena permintaannya yang tinggi. Jenis sticker ini juga bisa diberi laminasi baik doff maupun glossy.

Bahkan dengan bermodalkan bahan bontax dan mesin print inkjet di rumah, Anda sudah bisa mencetak sticker sendiri.

Berikut ini beberapa ciri-ciri sticker bontax:

  • Ketebalannya setipis HVS
  • Bahan dasar mirip dengan art paper
  • Daya rekat yang kuat
  • Tahan air jika dilaminasi
  • Dapat direkatkan pada berbagai permukaan

Sticker bontax sering digunakan sebagai label kemasan produk karena tidak mudah lepas setelah dipasang.

Hal ini tentu saja bermanfaat bagi produsen sebuah produk, karena dapat memastikan label kemasan tetap terpasang dengan baik.

6. Sticker Yupo

Ilustrasi Sticker Yupo.
Sticker yupo pilihan utama untuk kebutuhan outdoor dengan daya tahan tinggi dan anti gores. Sumber: LJ Printers.

Sticker yupo merupakan jenis sticker yang memiliki karakteristik unik dibandingkan jenis sticker lainnya.

Terbuat dari bahan sintetis, sticker yupo tidak mudah sobek atau tergores.

Sticker yupo dapat dicetak menggunakan mesin printer berbasis ecosolvent. Berikut beberapa ciri-ciri sticker yupo:

  • Daya tahan yang tinggi
  • Menggunakan lem berbahan akrilik permanen
  • Tahan air dan anti pudar
  • Tahan panas, minyak dan goresan
  • Tidak menyusut dan tidak mudah sobek
  • Kurang lentur

Sticker yupo sering digunakan pada produk yang membutuhkan ketahanan lama dan mampu menarik perhatian.

Sticker ini banyak digunakan untuk keperluan outdoor, seperti sticker label informasi contohnya “dilarang bawa makan dan minum dari luar”, “dilarang merokok” dan lainnya.

Selain untuk keperluan outdoor, sticker yupo juga sering digunakan untuk sticker label produk, brosur dan barcode, botol oli dan lainnya.

Namun, sticker ini kurang cocok apabila ditempelkan pada permukaan yang memiliki lekukan karena sifatnya yang kurang lentur.

7. Sticker Polypropylene (Putih/Jernih)

Ilustrasi Sticker Polypropylene.
Sticker polypropylene fleksibel dan tahan air, ideal untuk label kemasan dan dekorasi kaca. Sumber: Signal Labels.

Sticker polypropylene atau polipropileno (PP) merupakan jenis sticker yang umumnya berbentuk tipis dan terbuat dari material polypropylene.

Ciri khas dari jenis sticker ini adalah putih transparan, sehingga sticker ini disebut dengan sticker jernih atau sticker transparan.

Umumnya terdapat tiga jenis sticker transparan yaitu:

  • Transparan ultra clear: sangat bening
  • Transparan biasa/standar
  • Transparan matte/doff: memiliki lapisan doff pada permukaannya

Sticker polypropylene biasanya digunakan untuk label kemasan, label ukuran (hang tag), dekorasi kaca, atau dekorasi pada desain interior.

Meskipun tipis, sticker ini memiliki ketahanan yang kuat terhadap suhu, tidak mudah sobek dan anti air.

Namun, sticker ini memiliki kekurangan yaitu tidak dapat diaplikasikan di luar ruangan (outdoor) Sticker polypropylene dapat dibuat dengan proses die cut atau kiss cut.

Proses die cut merupakan pemotongan sticker hingga mencapai permukaan bawah.

Sementara untuk proses kiss cut merupakan pemotongan sticker hanya sebatas membentuk pola tanpa mencapai permukaan bawah.

8. Sticker Polyester

Ilustrasi Sticker Polyester.
Sticker polyester memiliki ketahanan luar biasa terhadap cuaca ekstrim, ideal untuk penggunaan outdoor. Sumber: India Mart.

Sticker polyester merupakan jenis sticker yang terbuat dari bahan polyester film atau polyester film resin. Sticker ini berbeda dengan kain polyester.

Jenis sticker polyester, mempunyai stabilitas dan ketahanan yang kuat terhadap cuaca ekstrim maupun udara lembab, juga pada oli maupun solvent (bahan larutan atau campuran kimia).

Ciri-ciri lainnya yaitu tahan lama, permukaan yang licin dan glossy, tahan panas dan air serta tidak mudah robek atau tergores.

Sticker polyester cocok untuk penggunaan outdoor, terutama pada permukaan yang sulit seperti logam atau plastik kasar.

Selain itu, sticker ini menggunakan bahan perekat yang kuat. Sehingga dapat melekat pada lapisan yang dianggap susah untuk tempat sticker melekat.

9. Sticker Chrome

Ilustrasi Sticker Chrome.
Sticker chrome memiliki tampilan mengkilap yang mewah dan mencolok, cocok untuk desain kendaraan dan proyek kreatif. Sumber: eBay.

Sticker chrome menghadirkan efek cermin yang mengkilap dan mewah.

Jenis sticker chrome memiliki ciri khas berupa lapisan kertas yang mengandung glitter, sehingga memberikan tampilan berkilauan.

Sticker ini sering digunakan dalam desain kendaraan, peralatan olahraga dan proyek-proyek kreatif yang membutuhkan tampilan mencolok.

Sticker chrome dapat memberikan tampilan yang sangat mengesankan, terutama saat terkena cahaya.

Tampilan berkilauan ini membuat sticker chrome cocok digunakan untuk meningkatkan daya tarik visual pada berbagai pengaplikasiannya.

10. Sticker Oracal

Ilustrasi Sticker Oracal.
Sticker oracal merupakan kualitas Jerman dengan beragam aplikasi, cocok untuk signage, wrapping mobil, dan dekorasi interior. Sumber: Tokopedia.

Sticker oracal merupakan sticker vinyl berkualitas tinggi buatan Jerman yang populer. Sticker ini sendiri memiliki banyak penggunaan dan pengaplikasian.

Terdapat berbagai seri atau tipe sticker oracal yang bisa dijumpai di pasaran. Setiap seri memiliki kualitas dan karakteristik yang berbeda-beda.

Ada yang khusus untuk wrapping mobil, signage sticker transparan, menghias tembok, jendela dan lainnya.

Kelebihan sticker oracal terletak pada kelenturan bahan saat dipanaskan, serta warnanya yang tahan lama dan memiliki tampilan visual yang menarik.

Selain itu, sticker oracal memiliki perekat yang baik dan tidak meninggalkan bekas lem.

Namun, kekurangan dari sticker ini yaitu harga yang relatif lebih mahal dan pada beberapa tipe, terkadang bisa merusak lapisan cat bila catnya kurang bagus.

Aplikasi sticker oracal biasanya sering dijumpai untuk keperluan yang membutuhkan sticker dengan ketahanan tinggi.

Sticker ini cocok untuk aplikasi outdoor dan sering digunakan pada kendaraan atau tanda. Sedangkan, jenis sticker oracal yang transparan biasanya digunakan untuk neonbox.

11. Sticker Satu Arah (One Way Vision)

Ilustrasi Sticker Satu Arah.
Sticker satu arah, solusi promosi yang efektif untuk jendela kantor, toko, dan kendaraan. Sumber: Mustika Land.

Sticker satu arah merupakan jenis sticker dengan bahan yang berlubang-lubang kecil.

Sehingga gambar pada sticker ini hanya bisa dilihat hanya dari satu sisi saja dan terlihat transparan pada sisi yang lain.

Karena memiliki tekstur yang  berlubang-lubang, sticker satu arah disebut juga dengan sticker perforated dan perforasi.

Sticker ini memiliki daya rekat yang baik, mampu digunakan dalam waktu yang lama dan warnanya tidak gampang pudar.

Tapi, ketahanan warna juga bergantung dengan penempatan sticker dan kondisi lingkungan di daerah tersebut.

Sticker satu arah biasa diterapkan pada jendela/kaca kantor, toko, restaurant, gedung dan mobil sebagai media promosi.

Dimana orang dari luar ruangan atau mobil tidak dapat melihat ke dalam karena terhalang sticker. Sedangkan dari dalam dapat melihat keadaan di luar dengan jelas.

Sticker satu arah dapat dicetak menggunakan mesin digital printing large format serta dapat menggunakan tinta solvent, eco solvent atau UV.

Agar lebih tahan lama, disarankan untuk menambahkan pelindung tambahan berupa sticker laminasi.

12. Sticker Scotchlite Reflektif

Ilustrasi Sticker Scotchlite.
Dengan sticker scotchlite dapat meningkatkan visibilitas dan keselamatan di malam hari dengan efek reflektif yang kuat. Sumber: Tokopedia.

Sticker scotchlite merupakan jenis sticker reflektif yang mampu memantulkan cahaya. Sehingga sticker ini akan terlihat lebih kontras atau menyala saat disorot cahaya.

Sticker scotchlite dibuat dengan menggunakan bahan khusus yang dirancang untuk memantulkan cahaya, sehingga memberikan efek reflektif yang kuat.

Berikut ciri-ciri dari scotchlite reflektif

  • Permukaan yang dapat memantulkan cahaya dengan baik
  • Tersedia dalam berbagai warna cerah
  • Tahan terhadap cuaca dan kondisi lingkungan yang ekstrem
  • Daya tahan yang baik terhadap goresan dan abrasi
  • Mudah dicetak dengan berbagai teknik

Karena ciri-ciri tersebut, jenis sticker ini banyak diaplikasikan untuk keperluan keamanan dan keselamatan.

Contohnya seperti pada kendaraan, baju safety, rambu lalu lintas dan perlengkapan outdoor untuk meningkatkan visibilitas dan keselamatan.

Sticker scotchlite sangat efektif dalam meningkatkan penglihatan di malam hari atau dalam situasi yang minim cahaya.

13. Sticker Kraft

Ilustrasi Sticker Kraft.
Sticker kraft memberikan estetika vintage untuk label kemasan dan dekorasi yang elegan dan ramah lingkungan. Sumber: SHEIN.

Sesuai dengan namanya, sticker kraft terbuat dari kertas kraft yang diberi lapisan perekat di bagian belakangnya.

Karakteristiknya sama dengan kertas kraft yaitu berwarna coklat, ramah lingkungan, tidak tahan air dan mudah sobek.

Sticker ini bisa menambah estetika produk dengan tampilan sticker bernuansa vintage, karena stickernya yang berwarna coklat.

Dan juga membuat produk yang dijual memiliki kesan lebih elegan, mahal dan premium.

Sticker kraft biasanya digunakan untuk sticker label kemasan, sticker untuk jurnaling dan decorating, dan sticker thank you card.

Sehingga berfungsi untuk branding, promosi, media informasi dan lainnya.

Sticker ini tidak disarankan penggunaan untuk label makanan basah atau makanan yang harus disimpan didalam kulkas atau freezer.

14. Sticker Fosfor (Glow In The Dark)

Ilustrasi Sticker Fosfor.
Sticker fosfor dapat menyala dalam gelap untuk peringatan keselamatan dan visibilitas di kondisi minim cahaya. Sumber: J-Sticker.

Sticker fosfor adalah jenis sticker dengan lapisan fosfor yang dapat menyerap cahaya lampu dan matahari sehingga dapat menyala di dalam gelap.

Lama waktu menyala sticker tergantung dari kualitas fosfor yang digunakan, yaitu seberapa banyak cahaya yang dapat diserap.

Sticker fosfor memiliki beberapa ciri khusus seperti:

  • Bersinar di dalam gelap setelah terkena cahaya
  • Tersedia dalam berbagai warna seperti hijau, biru dan kuning
  • Daya tahan yang baik terhadap goresan dan cuaca

Sticker ini cocok diaplikasikan untuk produk yang sering digunakan dalam gelap. Contohnya tanda peringatan atau keselamatan,  produk helm, senter, peralatan outdoor, komponen mesin dan lainnya.

Sticker fosfor sangat berguna untuk digunakan dalam kondisi yang minim cahaya.

15. Sticker Metalize

Ilustrasi Sticker Metalize.
Sticker metalize memberikan tampilan metalik mewah untuk kemasan produk dan souvenir yang mencolok. Sumber: Online Print.

Sticker metalize hampir mirip dengan sticker foil. Tetapi kedua sticker tersebut merupakan jenis sticker yang berbeda.

Sticker metalize termasuk jenis sticker vinyl yang memiliki lapisan dengan warna metalic seperti emas atau perak.

Sticker ini terbuat dari bahan khusus yang dilapisi dengan partikel-partikel logam untuk memberikan efek metalik yang mewah dan mencolok.

Pada sticker metalize, tulisan atau gambarnya dicetak menggunakan tinta biasa yang tidak berkilau. Jadi yang berkilau adalah kertas stickernya bukan tulisan atau gambarnya.

Berikut beberapa ciri-ciri dari sticker metalize:

  • Permukaan mengkilap seperti logam
  • Terbuat dari bahan khusus yang dilapisi partikel logam
  • Tampilan metalic yang mewah dan mencolok
  • Tahan terhadap goresan

Sticker metalize sering digunakan untuk memberikan tampilan yang elegan dan modern.

Cocok digunakan pada kemasan produk, souvenir untuk memberikan kesan mencolok, dan bisa digunakan untuk peralatan dan komponen mesin.

Kesimpulan

Memilih fungsi dan jenis sticker yang tepat merupakan hal yang sangat penting dalam memulai usaha sticker.

Sticker memiliki beragam fungsi seperti alat promosi, brand, call to action dan memberikan informasi produk.

Selain fungsi, terdapat berbagai jenis sticker yang tersedia di pasaran, seperti sticker HVS, vinyl, bontax, kromo, scotchlite dan lainnya.

Setiap jenis sticker memiliki karakteristik dan penggunaan yang berbeda-beda. Oleh karena itu, penting untuk memahami fungsi dan jenis sticker secara mendalam.

Agar dapat memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan usaha dan permintaan pasar.

Jika Anda ingin mengetahui informasi lebih dalam mengenai cara memulai usaha sticker, Anda dapat membaca artikel Cara Memulai Usaha Sticker Rumahan untuk Pemula.

Agar Anda dapat lebih memahami usaha sticker dan tidak salah dalam memilih jenis sticker untuk produk Anda.

Ada yang Mau Ditanya? Tulis di Bawah Ya :)

Email Anda tidak akan kami tampilkan. Bagian yang ada simbol * wajib diisi ya!