Mengenal Media Cetak untuk Printer Kain
Dalam dunia percetakan kain, ada beberapa jenis media cetak untuk printer kain yang tersedia untuk menciptakan hasil yang menakjubkan dan tahan lama.
Setiap media cetak atau mudahnya disebut kain, memiliki karakteristik masing-masing. 🤔
Nah, hasil cetakan itu bisa maksimal jika Anda menentukan jenis kain atau medianya dengan benar.
Karena kalau salah pilih menentukan media cetak untuk printer kain, bisa-bisa warnanya tidak menyerap di kain atau warnanya kurang muncul. 😟
Disini, kami akan coba memberikan beberapa jenis media cetak untuk printer kain agar Anda bisa lebih PEDE dan YAKIN untuk membuka bisnis sablon DTF! 🥳
Jenis Media Cetak untuk Printer Kain
Media Cetak Berbahan Katun
Media cetak untuk printer kain katun terdiri dari beberapa jenis, yang masing-masing memiliki karakteristik dan kegunaan yang berbeda.
Apabila ingin mencetak di atas kain katun, printer DTF atau DTG adalah alat yang tepat.
Kira-kira kenapa tuh? 😬
Kain katun merupakan serat alami yang terbuat dari kapas, bambu atau berbagai jenis lainnya, memang sangat cocok dijadikan bahan untuk sablon DTF dan DTG.
Bahan katun tidak hanya memudahkan proses pencetakan, tetapi juga lebih efektif dalam menyerap tinta tekstil.
Makanya jika Anda ingin membuat produk dari katun, kenali terlebih dahulu jenis-jenis katun ya! 😆
- Katun Combed Katun combed adalah kain katun yang lembut, halus, dan memiliki serat yang lebih rapat. Cocok untuk kaos, pakaian dalam, dan pakaian tidur.
- Katun Carded Katun Carded memiliki tekstur yang lebih kasar dan serat yang lebih longgar dibandingkan combed. Kain ini sering digunakan untuk kaos, jaket, dan sweater.
- Kain Katun Kanvas Kanvas merupakan kain katun dengan tekstur lebih tebal dan kuat, cocok untuk tas, sepatu, jaket, dan tirai. Printer DTG atau DTF bisa digunakan untuk mencetak pada kain kanvas.
- Katun Poplin Katun poplin memiliki tekstur halus dan sedikit mengkilap, cocok untuk kemeja, dress, dan pakaian formal. Printer DTG atau DTF bisa digunakan untuk mencetak pada kain poplin.
- Katun Twill Katun twill memiliki tekstur tebal dan diagonal, sering digunakan untuk celana, jaket, dan pakaian kerja.
Dari variasi katun yang disebutkan, tidak menutup kemungkinan adanya jenis katun yang lain. Kreatifitas Anda bisa terus dikembangkan dengan printer DTF atau DTG Terbaik.
Anda bisa melihat pilihan produk Printer DTF Terbaik dari TEXCO, ataupun Printer DTG (Direct To Garment) dalam laman berikut:
Media Cetak Berbahan Polyester
Media cetak untuk printer kain berikutnya adalah polyester. Bahan yang satu ini sangat sering dipakai dalam digital printing.
Polyester tersedia dalam berbagai jenis, beberapa di antaranya merupakan hasil kombinasi dengan bahan lain. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai beberapa jenis bahan polyester:
- Bahan Woven Bahan ini memiliki tekstur permukaan yang tampak kasar, namun sebenarnya terasa halus ketika disentuh. Bahan woven terbuat dari anyaman polyester dan biasanya digunakan untuk label pakaian.
- Bahan PE Bahan ini terbuat dari 100% polyester tanpa campuran bahan lain. Biasanya digunakan dalam produksi pakaian massal karena biaya produksinya lebih terjangkau daripada katun. Selain sifatnya yang tahan lama, ringan, dan mudah perawatannya, kain ini sering digunakan untuk pembuatan pakaian massal, seperti seragam olahraga, kaos, dan jaket, serta memiliki biaya produksi yang lebih terjangkau dibandingkan dengan katun.
- Bahan Lacoste CVC Pique Bahan ini merupakan campuran antara polyester dan katun, dengan karakteristik yang menggabungkan kelebihan keduanya. Bahan ini memiliki kemampuan menyerap keringat seperti katun dan ketahanan yang baik karena campuran polyester.
- Bahan Lacoste PE Pique Bahan ini terbuat dari 100% polyester dan umumnya digunakan untuk membuat pakaian berkerah, seperti model polo. Permukaan bahan ini memiliki pori-pori berukuran sama yang terlihat jelas.
Bahan polyester sebenarnya bisa dibuat untuk sablon DTF, meskipun hasil cetaknya sedikit terbatas jika dibandingkan dengan printer sublim.
Oleh sebab itu, kami sarankan menggunakan printer sublim jika ingin mencetak desain yang lebih kompleks dan variatif.
Perlu diingat juga, hasil cetak akan semakin maksimal jika mengandung persentase polyester lebih banyak.
Karena semakin kecil kandungan polyester-nya, warna yg bisa ke transfer ke kain semakin sedikit.
Anda tertarik dengan bahan yang satu ini? Bisa banget kepo ke printer sublim.
Lihat disini untuk jajaran pinter sublim: LIST PRODUK Printer Sublim.
Kami punya Printer Sublim Terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan. KLIK DISINI NIH 😊
Atau, masih mau eksplor kain untuk printer sublim, boleh kunjungi 16 Jenis Kain yang Cocok untuk Printer Sublim: KEREN!
Media Cetak Berbahan Sutra
Media cetak sutra menawarkan variasi yang beragam, memungkinkan Anda untuk menciptakan hasil yang indah dan menarik dengan berbagai tekstur, tampilan, dan karakteristik unik.
Dari sutra alami hingga sutra sintetis, sutra campuran, dan sutra yang tercampur dengan poliester, berbagai jenis sutra ini menawarkan fleksibilitas yang luar biasa dalam dunia pencetakan tekstil.
- Sutra Alami Kain sutra merupakan tekstil alami terkenal di seluruh dunia, digunakan dalam berbagai jenis pakaian. Dikenal sebagai ratu di antara semua kain, sutra menawarkan sentuhan lembut dan sensasi mewah saat dikenakan. Menurut ScienceDaily, sutra telah terbukti menjadi kain paling kuat dan tahan lama yang dihasilkan melalui proses alami. Kain sutra dapat memiliki variasi di berbagai negara, meskipun namanya mungkin berbeda, bahan utamanya, yaitu ulat sutra, tetap sama dan mempertahankan keanggunannya sepanjang masa dan tren. Sutra alami adalah jenis sutra yang paling umum dan klasik. Diperoleh dari ulat sutra, sutra alami menawarkan tekstur yang halus, lembut, dan berkilau. Untuk bahan sutra alami, Anda bisa menggunakan Printer Direct To Fabric jika ingin mencetak desain. Dikarenakan serat sutra alami sangat halus, Anda bisa menggunakan jenis Tinta Acid. Adapun Printer Direct To Fabric sendiri merupakan printer yang terbilang baru, dikenalkan oleh Epson sekitar tahun 2020-an. Printer Direct To Fabric bekerja sangat cepat dengan jumlah printhead yang sangat banyak dibandingkan printer pada umumnya. Printer Direct To Fabric cocok digunakan untuk skala yang besar. Ingin lebih mengenal Printer Direct To Fabric? Anda bisa melihat produk-produknya dulu yaa 😳 Printer Direct To Fabric dengan Banyak Printhead 😎
- Sutra Buatan Sutra buatan adalah jenis sutra yang dibuat melalui proses sintetis. Meskipun tidak sehalus sutra alami, sutra buatan dapat meniru sifat-sifat sutra alami dengan harga yang lebih terjangkau.
- Campuran Sutra Bahan ini merupakan kombinasi antara sutra dengan bahan lain seperti katun, rayon, atau polyester. Campuran sutra sering digunakan untuk menciptakan bahan yang memiliki sifat-sifat terbaik dari kedua bahan, seperti kelembutan sutra dan daya tahan polyester. Berbeda dengan sutra alami, sutra yang sudah tercampur bahan lainnya masih bisa dicetak dengan Printer DTG atau DTF, atau bahkan printer sublim.
Kesimpulan
Dalam dunia percetakan kain, ada tiga jenis media cetak utama yang digunakan, yaitu katun, polyester, dan sutra. Masing-masing jenis ini juga memiliki turunannya masing-masing,
Setiap bahan memiliki karakteristik unik yang mempengaruhi kualitas dan daya tahan hasil cetak.
Katun, sebagai bahan serat alami, menawarkan kemudahan penyerapan tinta dan hasil cetak yang tajam, menjadikannya ideal untuk sablon Direct To Garment (DTG) dan sablon Direct To Film (DTF).
Polyester, dengan sifatnya yang tahan lama dan ringan, cocok untuk pencetakan sublimasi dengan printer sublim.
Sementara itu, sutra yang menawarkan kemewahan dan kehalusan yang tak tertandingi, bisa diproduksi menjadi sablon Direct To Fabric; sebuah pilihan yang populer untuk pakaian mewah dan produk tekstil berkualitas tinggi.
Dengan memahami perbedaan antara ketiga jenis media cetak ini, Anda dapat memilih bahan yang paling cocok untuk proyek percetakan kain Anda dan menciptakan hasil menakjubkan dan tahan lama. 😇
Anda bisa menelusuri teknik sublim pada Proses Printing Sublimasi,
Atau kenal lebih dekat dengan Peluang Bisnis sablon Direct To Film (Film) 🤩